Aplikasi Telegram ini bisa berjalan pada Android ,iOS, Windows Phone, juga web version, OS X , OS Linux dan Windows desktop.
adapun beberapa keunggulan telegram dari whatsapp :
1. Telegram Lebih Cepat daripada WhatsApp
Tidak seperti WhatsApp, Telegram berbasis cloud (layanan komputasi awan) dan sangat terenkripsi. Hasilnya, Telegram menjadi lebih cepat daripada WhatsApp.
2. Telegram Lebih Aman daripada WhatsApp
Masih terkait cloud, basis data di sana membuat Telegram lebih aman.
3. Telegram Mudah Diakses dari Berbagai Perangkat
WhatsApp sebenarnya juga bisa diakses dari laptop. Namun, lagi-lagi karena faktor basis cloud, Telegram membuat Anda bisa mengakses pesan dari berbagai perangkat (termasuk PC) dan berbagi foto, video dan dokumen tanpa batas.
4. Telegram Bisa Berbagai File Hingga Ukuran GigaByte
Seperti dilansir Telegram dalam deskripsi di Google Play Store, aplikasi ini memungkinkan penggunanya berbagi file dan video hingga ukuran gigabyte.
5. Telegram Bebas Iklan
Meskipun WhatsApp dulunya juga bebas iklan, akuisisi mahal yang dilakukan Facebook atas aplikasi ini menimbulkan kekhawatiran bahwa WhatsApp akan dijejali iklan sebagaimana Facebook baik versi desktop maupun mobile. Sedangkan Telegram, developernya menjamin “100% free and no ads.”
6. Jumlah Anggota Grup Telegram Lebih Besar daripada WhatsApp
Mungkin Anda pernah merasakan betapa terbatasnya Grup WhatsApp yang membatasi anggotanya hanya 50 orang. Padahal, teman kantor atau teman alumni sekolah Anda lebih dari seratus orang. Sementara anggota grup WhatsApp terbatas 50 orang, anggota grup Telegram maksimal 200 orang. Empat kali lipan daripada WhatsApp. Ini salah satu alasan utama mengapa orang pindah ke Telegram.